Tubuh yang sehat adalah idaman setiap orang, karna didalam tubuh yang
sehat terdapat jiwa yang kuat. Namun untuk mendapatkan tubuh yang sehat
sangatlah tidak muda. Kita harus mengkonsumsi makanan yang sehat dan
tidak boleh sembarang makan makanan.
Berikut 5 makanan sehat untuk tubuh :
1. Apel
Jika kita rajin mengkonsumsi apel, maka kita bisa mencegah penyakit jantung. karna apel merupakan sumber anti oksidan terbaik untuk melawan radikal bebas penyebab penyakit. Apel juga makanan buah yang enak dan dapat di konsumsi setelah makan.
2. Gandum
Gandum memiliki kandungan serat yang tinggi. ini dapat mengatasi masalah pencernaan.
Gandum juga berkhasiat mengurangi lemak yang ada di perut yang dapat menyebabkan penyakit. Karena Gandum juga bisa sebagai pengganti nasi.
3. Kacang Almond
Kandungan vitamin E yang terdapat dalam kacang ini, dapat mencegah kerusakan sel-sel dalam tubuh akibat radikal bebas. Selain vitamin E Almond juga mengandung zat besi,serat, kalsium dan riboflavin yang dapat mengurangi penimbunan kalori dalam bentuk lemak tubuh yang bisa menyebabkan badan menjadi gemuk.
4. Kentang
kentang mengandung vitamin B6 yang bermanfaat untuk menghilangkan stres dan membuat tubuh lebih relaks. Banyak olahan kentang yang bisa dinikmati dan memiliki rasa yang lezat.
5. Sayuran Hijau
Sebagai sumber serat yang bebas lemak, sayuran sangat bagus untuk kesehatan. Sayuran hijau juga bermanfaat untuk memperkuat tulang dan klorofil yang bisa mengurang resiko kanker. Sayuran adalah menu diet yang Alami. Sayuran juga bisa membuat wajah kita selalu fres.
Sudahkan anda hidup sehat dan mengkonsumsi makanan diatas. . .? ?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar